Minggu, 4 Oktober 2020 | 18:29 Wita
Hidayatullah Makassar Tawarkan Program Wakaf Lahan Masjid
HidayatullahMakassar.id — Dewan Pengurus Daerah (DPD) Hidayatullah Makassar menawarkan program wakaf lahan untuk pesantren tahfizh mahasiswa.
“Lokasi lahan berada di samping kampus Unhas akan di kelola untuk pesantren tahfidz mahasiswa dan masih sempit sehingga akan membebaskan lokasi di depan lokasi pembangunan Masjid Baitul Karim,” jelas Ketua DPD Hidayatullah Makassar Ust Drs Muhammad Kaisar di Makassar pekan ini.
Lahan yang akan dibebaskan wakafnya seluas 15 x 15 m dan ditawarkan Rp 1,5 juta per meter kepada kaum muslimin dan muslimat.
“Alhamdulillah pada Jumat 2 Oktober kemarin pengurus Hidayatullah Makassar menerima bantuan dari Majelis Taklim se BTP untuk pembangunan kelanjutan masjid Baitul Karim,” ungkapnya.
Bagi kaum muslimin dan muslimat yang ingin berwakaf untuk pembebasan lokasi pesantren tahfidz mahasiswa bisa mengirim ke rekening DPD Hidayatullah Makassar 7700999979 Bank BNI Syariah Makassar atau bisa menghubungi panitia wakaf pembebasan lahan 081342563546.■ rls
TERBARU
-
Nilai dan Keutamaan Hidup Muhammad Sebelum jadi Rasul
22/11/2024 | 06:04 Wita
-
Raih Belasan Medali, Atlet Tapak Suci Pesantren Ummul Quro Hidayatullah Tompobulu Terbaik di Kejurnas UINAM Cup
18/11/2024 | 05:42 Wita
-
Borong 5 Emas, Al Bayan Taekwondo Juara Umum ElevenKick Makassar
18/11/2024 | 05:20 Wita