Rabu, 15 Juli 2020 | 15:02 Wita
Tahfizh Anak Usia Dini Nurul Amin Wisuda 11 Anak Didik
HidayatullahMakassar.id, ENREKANG — Tahfizh Anak Usia Dini (Taud) Sahabat Qur’an (SaQu) Nurul Amin yang bertempat di Masjid Nurul Amin Batili, Enrekang mengadakan Wisuda Perdana dengan 11 anak didik. Acara berlangsung di Masjid Nurul Amin, Kamis (9/7/2020) lalu.
Acara dihadiri juga oleh para pengurus Taud SaQu Nurul Amin, ustadzah, dan orang tua sisiwa. Karena dalam situasi pandemi sehingga protokol Covid-19 tetap dijalankan, cuci tangan, pakai masker, dan jaga jarak.
Pengelola Taud SaQu Nurul Amin, Ustad. Yahya Ahmad menyampaikan rasa terima kasih kepada para guru, orang tua murid atas kepercayaannya, serta kepada Baznas Kabupaten Enrekang yang mendukung penuh kegiatan belajar mengajar di tempat ini.
“Terima kasih semuanya, semoga usaha kita dalam mengajarkan al-Qur’an pada anak-anak menjadi ladang pahala buat kita semua,” harapnya.
Sementara itu, dari Dewan Pembina, Dr Ilham Kadir yang memberikan sambutan dan sekaligus membuka acara Wisuda Santri Taud SaQu Nurul Amin menyatakan bahwa sudah tiga tahun program pendidikan berlangsung untuk anak-anak usia tiga sampai lima tahun di sini, dan hari ini adalah hari puncaknya.
“Anak-anak sudah dibekali dengan pelajaran menghafal surah-surah pendek dari Juz 30, hafalan hadis-hadis pilihan, doa dan dzikir, hingga adab-adab, insya Allah berguna bagi hidupnya masa mendatang.”
Ia menambahkan bahwa program pendidikan di Taud SaQu Nurul Amin akan segera kembali dibuka, dan bagi orang tua yang punya anak usia tiga tahun masih bisa mendaptar walaupun terbatas yang kami terima, maksimal 15 anak.
Menurut Pimpinan Baznas Enrekang itu, angkatan pertama dengan 11 anak cukup bagus hasilnya. Dan berharap agar ke depan sekolah Taud SaQu Nurul Amin makin bagus kualitas dan tata kelolanya.■
TERBARU
-
Transformasi dan Transmisi di Masa Transisi Hidayatullah
24/11/2024 | 07:58 Wita
-
Nilai dan Keutamaan Hidup Muhammad Sebelum jadi Rasul
22/11/2024 | 06:04 Wita
-
Raih Belasan Medali, Atlet Tapak Suci Pesantren Ummul Quro Hidayatullah Tompobulu Terbaik di Kejurnas UINAM Cup
18/11/2024 | 05:42 Wita