Minggu, 20 September 2020 | 19:01 Wita
Walimahtul Urs Mubarak Hidayatullah akan Dilaksanakan untuk Kader Janda Duda

HidayatullahMakassar.id — Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Hidayatullah Sulsel Ust Drs Mardatillah mengungkapkan rencana pihaknya juga akan melaksanakan pernikahan Walimahtul Urs untuk dai/daiyah dan kader berstatus duda dan janda.
“Selama ini Walimahtul Urs di Hidayatullah baru dilaksanakan untuk kategori perjaka dan perawan. Untuk itu kami juga merencanakan untuk dilaksanakan bagi pasangan yang berstarus janda dan duda,” ujarnya saat menyampaikan sambutan pada Walimahtul Urs Mubarak di Ponpes Hidayatullah Makassar, BTP, Sabtu (19/9/2020).
Walimahtul Urs Mubarak yang digelar kemarin untuk 19 pasangan dai/daiyah. Merupakan yang terbanyak selama dilaksankan di kampus utama Hidayatullah Makassar.

Hadir menyampaikan Khutbah Walimah pengurus DPP Hidayatullah Ust Naspi Arsyad Lc. Nasihat perkawinan oleh Ketua Umum DPP Hidayatullah Ust Dr KH Nashirul Haq Lc MA. Dan Ketua Dewan Pembina dan Pendiri Yayasan Al Bayan Ponpes Hidayatullah Makassar Ust Dr Aziz Qahhar Mudzakkar menyampaikan ceramah Spirit Kader. (Ulasan lengkap ceramah simak di artkel terpisah media ini.)
“Pernikahan secara bersama di Hidayatullah merupakan solusi memudahkan dan fasilitasi sebagai lembaga dakwah bagi dai dan kader,” jelas Mardatillah.
Bukan hanya itu, tambah Aziz Qahhar, pernikahan ala sesuai syariat ala Hidayatullah merupakan proses pengkaderan agar memiliki mental berdakwah.
“Bayangkan berada di posisi calon pengantin yang sama sekali tak mengetahui siapa bakal pasangannya. Ini konsep bagaimana sepenuhnya yakin dengan jodoh yang ditakdirkan bahwa Allah pasti akan berikan yang terbaik,” jelasnya.
Nashirul mengaku dirinya termasuk juga pengantin peserta Walimahtul Urs Mubarak pada 1998. “Alhamdulillah sangat bahagia dengan istri yang dipilihkan oleh Hidayatullah,” ujarnya.
Testimoni kebahagiaan sebagai peserta walimahtul urs Mubarak juga disampaikan Ketua Yayasan Kampus Utama Hidayatullah Batam Ust Jamaluddin Nur.
“Salah satu keberkahan di Hidayatullah bisa mendapatkan istri berkualitas dengan cara mudah dan irit biaya,” ujarnya.■ fir

TERBARU
-
Abdullah Said, Bayang Syanggit dalam Mimpi Seorang Kader
21/04/2025 | 06:25 Wita
-
Abdullah Said, di Sini Jalan itu Kembali Kutemukan
18/04/2025 | 09:13 Wita
-
Abdullah Said, Sang Kader di Tengah Arus Sejarah Politik
13/04/2025 | 10:36 Wita
FOTO

Galeri – Powerfull Ramadhan di Ponpes Al Bayan Bersama Tokoh Muda
17/03/2025 | 07:19 Wita
Galeri – Powerfull Ramadhan Bersama Al Quran, Tarhib Ramadhan Al Bayan
23/02/2025 | 06:20 Wita
Galeri – Visitasi Asesmen Prodi Ekonomi Syariah STAI Al Bayan
09/01/2025 | 20:50 Wita