Senin, 14 Maret 2022 | 21:26 Wita

SD Integral Al Bayan Hidayatullah Makassar Boyong 3 Medali di Kejuaraan Taekwondo Sulsel

Editor: Firman
Share

HidayatullahMakassar.id — Tiga siswa SD Integral Al Bayan Islamic School Hidayatullah Makassar menggondol tiga medali juara dari ajang kejuaraan Taekwondo Open Tournamen Gubernur Sulsel Cup 2022 di GOR Sudiang, Makassar, akhir pekan lalu.

Medali Perak diraih Muhammad Zavier Ar Rizq, siswa kelas 4A SD Integral Al Bayan. Medali Perunggu masing-masing diraih Avril Anyndia Akib, siswi Kelas 2B dan Muh Baihaqy Maulana Aqib, siswa kelas 6A. 

“Alhamdullilah ananda Zavier, Avril dan Maulana sudah menunjukan kualitas yang terbaik menyisihkan ratusan peserta di masing-masing kategori yang mereka ikuti. Kami bersyukur karena ikut mengharumkan nama SD Integral Al Bayan di tingkat Provinsi Sulsel,” jelas Kepala Sekolah SD Integral Al Bayan Ruslan MPd.

Zavier meraih juara dua pada kategori under 24 Kg, usia 9-12 tahun. Sedangkan Avril di kategori under 22 Pra Cadet dan Maulana di kategori Cadet kategori Poomesa.

Pengalungan medali diberikan oleh Ketua Pengprov TI Sulsel, Kalfin Allo To’dang SKom MT. “Alhamdulillah..senang karena bisa meraih prestasi di kegiatan hobi. Doakan bisa lebih baik di kejuaraan selanjutnya,” ujar Zavier.

Maulana Akib merupakan kakak kandung dari Avril. Kedua orangtua mereka mengaku senang dan berharap mereka semakin terpacu untuk latihan agar bisa menjadi pemain taekwondo yang hebat.

“Kami keluarga besar SD Integral Al Bayan mengucapkan apresiasi kepada semua ananda yang mengikuti lomba dan mendapatkan juara. Terus belajar dan pertahankan prestasi ananda semua. Semoga SD Integral Al Bayan semakin maju dan semakin banyak meraih prestasi,” ujar Ruslan.(rls)